PicJoke.com: Situs Edit Photo Lucu Online

Apakah Anda tahu tentang edit photo lucu online? Jika belum saya akan memberitahu Anda tentang sebuah situs yang memberikan jasa pembuatan gambar atau photo lucu secara online. Nama situs ini adalah PicJoke.com. Mengedit photo dengan menggunakan jasa PicJoke.com akan membuat photo terlihat lebih menarik atau bahkan terlihat lucu (funny photos). PicJoke.com menawarkan cara yang mudah membuat photo lucu dengan bantuan lebih dari 100 efek yang mereka miliki. Dan untuk Anda perhatikan bahwa mereka setiap hari akan membuat efek baru.

Prosedur pembuatan photo lucu ini sangat mudah. setelah Anda berada di halaman utama PicJoke.com, Anda bisa memilih bahasa Indonesia yang disediakan mereka dengan mengklik pada logo bendera Indonesia. Ada tiga langkah yang bisa Anda lakukan. Setelah masuk ke menu utama Anda bisa melihat gambar efek yang telah tersedia. Langkah pertama, pilihlah salah satu dari gambar efek tersebut. Langkah kedua, upload foto Anda dengan mengeklik browse. Langkah terakhir mengeklik tombol membuat gambar. Dan ... ta..ra gambar Anda pun sudah jadi.

Setelah gambar (funny pictures) telah dibuat, Anda dapat dengan mudah mengirim foto ke teman Anda atau download ke komputer Anda dari situs mereka. Apabila ingin menyimpan gambar tersebut caranya Anda tinggal mengeklik tombol Simpan ke disk. Apabila Anda ingin berbagi dengan teman Anda, caranya hanya dengan menyalin string kode dan kirimkan melalui email ke teman-teman Anda.

PicJoke.com ini adalah situs tempat di mana Anda dapat membuat gambar-gambar lucu dari foto Anda seperti menggunakan online photoshop. Situs ini memberikan layanan edit foto gratis secara online. Jadi Anda tidak perlu membayar sedikitpun untuk membuat photo lucu dari situs ini. PicJoke.com memungkinkan Anda untuk menambahkan efek khusus pada foto Anda. Gambar akhir yang sudah jadi dapat dibagi dengan menggunakan situs-situs seperti Facebook, MySpace, Digg atau dikirim melalui email ke orang lain.



0 comments: